Search by Google

PROMOSI

Senin, 09 Desember 2013

MISA SYUKUR PESTA PELINDUNG DAN ULANG TAHUN KE 47

Selasa 3 Desember 2013 pukul 18.30, diadakan Misa Syukur Pesta Pelindung dan ulang tahun ke 47 Paroki Santo Fransiskus Xaverius Sadohoa Kendari. Perayaan Ekaristi dipimpin oleh P. Mateus Bakolu Pr (Vikaris Episkopal Sulawesi Tenggara) bersama P. Marthin Solon Pr (Pastor Paroki Santo Fransiskus Xaverius Sadohoa), P. Bartholomeus Sire’peng Pr (Pastor Paroki Roh Kudus Unaaha Konsel) dan P. Linus Oge Pr (KEP KAMS) serta dihadiri sekitar 500-an umat paroki serta undangan.

Perayaan Ekaristi dilaksanakan dalam nuansa tradisi Batak berjalan dengan cukup semarak. Dalam homilinya, P. Mateus Bakolu Pr, Vikep Sultra, mengharapkan agar umat dapat meneladani Santo Fransiskus Xaverius yang menjadi pelindung paroki, dengan tidak melupakan mereka-mereka yang mungkin saat ini sedang merasa terkucil, menderita ataupun melupakan gereja. “Jadilah sesama dan saudara bagi mereka yang terbuang seperti Santo Fransiskus Xaverius yang rela meninggalkan kekayaan duniawi demi keselamatan umat manusia...”

Sementara itu, Paduan suara dari komunitas suku Batak dibawah koordinasi Samuel Situmorang beserta Koor Santa Sisilia ikut menyemarakkan Misa Syukur dengan suara serta lagu-lagu Batak yang indah. Dalam Perayaan Ekaristi ini, ikut dilantik sebanyak 35 orang Petugas Pembantu Komuni (PPK) yang akan melaksanakan tugasnya dari tahun 2013 – 2017 nanti oleh P. Marthin Solon Pr berdasarkan SK dari Uskup Agung Makassar.


Di akhir Perayaan, Recky Bobby Wijaja, ketua panitia perayaan, menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan seluruh kegiatan pesta pelindung dan ulang tahun paroki ke 47 ini, khususnya kepada komunitas Batak yang terlibat secara penuh dalam perayaan Ekaristi. Foto-foto dapat dilihat disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar