“Bekerja bernilai Ilahi sekaligus
manusiawi”. Demikian inti dari homili P. Marthin Solon Pr dalam
Misa Rabu Abu 2013 yang diadakan di Gereja Katolik Paroki Santo
Fransiskus Xaverius Sadohoa Kendari pada hari Rabu 13 Pebruari 2013.
Dimulai pada pukul 18.30, perayaan berlangsung khidmat dengan
dipimpin oleh P. Marthin Solon Pr – pastor paroki – didampingi P.
Samson Bureny Pr. Tema ini sekaligus merupakan tema dari Aksi Puasa Pembangunan (APP) Keuskupan Agung Makassar tahun 2013.
Pastor meminta umat untuk merenungkan
pilihan dalam hidup dan kerja sebagai satu anugerah yang patut
disyukuri. Dalam masa PraPaskah ini, pastor meminta kepada para
pekerja untuk dapat menjalankan tugasnya dengan rasa syukur dan bagi
yang memperkerjakan untuk bersyukur atas bantuan dari mereka yang
bekerja untuk mereka. “Bagaimana jika kita tidak memiliki pekerjaan
atau bagaimana jika tidak ada yang membantu kita dalam mengerjakan
tanggung-jawab kehidupan kita” tanya pastor.
Setelah pemberian tanda abu, Misa
dilanjutkan dengan perayaan Ekaristi.Gambar dapat dilihat di sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar